Dayu ke sekolah berjalan kaki. Jalan di dekat rumah Dayu dipenuhi pohon rindang. Udara terasa sejuk dan segar. Jalan di depan sekolah Dayu gersang. Tidak ada pohon besar yang hijau. Di siang hari udara terasa panas. Dayu menutupi kepalanya dengan buku saat pulang.
Dayu ingin jalan di dekat sekolahnya sejuk. Dayu berdiskusi dengan teman-temannya. Mereka sepakat menanam pohon di sekitar sekolah. Mereka akan mengajak orang tua bekerja sama. Ibu Guru mendukung keputusan anak-anak.
Garis bawahi masalah yang ada pada teks dengan rapi!
Jawaban:
Jalan di depan sekolah Dayu gersang.
Garis bawahi kalimat yang menunjukkan penyelesaian masalah!
Jawaban:
Dayu berdiskusi dengan teman-temannya. Mereka sepakat menanam pohon di sekitar sekolah. Mereka akan mengajak orang tua bekerja sama.
Kunci Jawaban Halaman 142
Ayo Menulis
Apakah kita berhak mendapatkan lingkungan sejuk? Apa yang menjadi masalah di lingkungan tempat tinggalmu? Bagaimana cara menyelesaikannya? Diskusikan dengan kelompokmu! Tulislah hasil diskusimu pada tempat tersedia!
Jawaban:
Masalah: Semua warga negara berhak atas lingkungan yang sehat dan sejuk. Lingkungan yang sehat dan sejuk akan membuat lingkungan lebih nyaman untuk ditempati. Namun saat ini banyak pohon ditebang sehingga lingkungan menjadi gersang.Lingkungan menjadi gersang karena banyak penebangan pohon. Pohon ditebang untuk diambil kayunya. Sayangnya mereka tidak mengganti tanaman yang ditebang sehingga lingkungan menjadi gersang.