SEMANGAT BELAJAR– SEMANGAT BELAJAR– Adik-adik, mari simak kunci jawaban pembelajaran 1, Subtema 3, Tema 6, untuk Kelas 4 SD/MI berikut.
Kunci jawaban ini khusus untuk Kelas 4 SD/MI, dengan materi yang merujuk pada Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2017.
Kunci jawaban di bawah ini membahas tentang pembelajaran 1 yang terdapat pada halaman 112 sampai 118, Subtema 3 Giat Berusaha Meraih Cita-Cita, Tema 6 Cita-Citaku.
Soal yang dibahas terdapat pada halaman 112, 114, 115, 116, 117, dan 118. Adapun pembahasan materi meliputi ‘berlatih membaca puisi, dan mendeklamasikan puisi dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang benar’, ‘membuat poster tentang pentingnya pelestarian makhluk hidup bagi lingkungan sekitar’.
Kunci jawaban ini dapat adik-adik gunakan sebagai pedoman dalam belajar. Orang tua dan guru juga dapat menggunakannya untuk mengoreksi jawaban siswa.
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 Halaman 112
Ayo Mengamati
Amatilah gambar di atas dengan saksama!
Ceritakan pendapatmu tentang kondisi kedua sungai tersebut kepada teman sebangkumu Menurutmu, siapakah yang berperan untuk mengubah sungai tersebut? Ternyata semuanya berasal dari satu orang yang peduli dan bertekad baja!
Jawaban:
Gambar itu menunjukkan kondisi sungai di Jakarta dan sekarang. Dahulu sungai Pesanggrahan begitu bersih kini telah berubah menjadi kali yang kotor, penuh sampah, berwarna hitam, dan bau. Dibutuhkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya merawat sungai sebagai sumber daya alam mereka.