Kunci Jawaban Kelas 4 SD Tema 7 Halaman 145 146 147, Literasi: Bacaan 2

oleh -165 views
Kunci Jawaban Kelas 4 SD Tema 7 Halaman 145 146 147, Literasi: Bacaan 2
Kunci Jawaban Kelas 4 SD Tema 7 Halaman 145 146 147, Literasi: Bacaan 2

SEMANGAT BELAJAR – Berikut ini disajikan kunci jawaban untuk Kelas 4 SD/MI. Adik-adik dapat menggunakannya sebagai pedoman untuk belajar.

Kunci jawaban membahas tentang bacaan 2 yang dimulai dari halaman 145 sampai 147, bacaan 2, Tema 7 Indahnya Keragaman di Negeriku, Bagian Literasi.

Kunci jawaban ini juga disertai materi yang sesuai dengan Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2017. Materi tersebut meliputi ‘Keragaman Bangsa Indonesia’.

Kunci jawaban Kelas 4 Tema 7 ini juga diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.

Keragaman Bangsa Indonesia

Indonesia adalah negara kepulauan dengan jumlah pulau lebih dari 13.000 pulau yang membentang di sepanjang wilayah Indonesia. Ada pulau besar, ada juga pulau kecil. Sebagian besar pulau sudah berpenghuni. Namun, ada juga pulau yang belum berpenghuni. Ribuan pulau itu menjadi salah satu kekayaan negara Indonesia.

Ada keragaman ras, budaya, suku bangsa, agama, bahasa, dan masih banyak lagi. Semua perbedaan itu mewarnai kehidupan bangsa Indonesia di seluruh wilayah Indonesia.

Keragaman masyarakat Indonesia dilatarbelakangi oleh keadaan berikut.
1. Kondisi negara sebagai negara kepulauan.
2. Letak strategis wilayah Indonesia.
3. Perbedaan kondisi alam wilayah Indonesia.
4. Sikap masyarakat terhadap perubahan yang terjadi.
5. Sarana transportasi dan komunikasi.

Kelima latar belakang itulah yang antara lain menjadikan Indonesia mempunyai beragam suku bangsa, agama, kepercayaan, dan ras di Indonesia. Letak geografis Indonesia di jalur perdagangan internasional serta kekayaan alam yang berlimpah menarik pedagang asing datang di Indonesia. Mereka melakukan kegiatan perdagangan dan menyebarkan agama serta kepercayaan.

No More Posts Available.

No more pages to load.