– Sebutkan hewan-hewan yang dapat dibudidayakan manusia!
Jawaban:
Manusia membudidayakan beberapa jenis hewan seperti ayam, sapi, beberapa jenis ikan, dan lainnya.
– Apa manfaat tumbuhan bagi manusia?
Jawaban:
Tumbuhan menjadi sumber makanan manusia, obat, dan peralatan rumah tangga.
– Sebutkan tumbuhan yang mempunyai nilai ekonomi sangat tinggi!
Jawaban:
Tumbuhan yang memiliki nilai ekonomi tinggi adalah pohon jati dan pohon cendana.
– Mengapa kayu jati sangat disukai oleh para pembuat mebel?
Jawaban:
Kayu jati sangat disukai pembuat mebel karena tekstur kayu yang bagus dan kokoh.
– Apa kelebihan kayu cendana?
Jawaban:
Kelebihan kayu cendana adalah memiliki aroma khas.
– Mengapa kayu cendana banyak diburu orang?
Jawaban:
Kayu cendana diburu banyak orang untuk pembuatan minyak wangi, hiasan, kipas tangan, dan pigura.
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 4 Halaman 104
Ayo Mencoba
Menentukan kalimat utama dari setiap paragraf. Bacalah kembali bacaan tersebut. Bersama teman sebangkumu carilah kalimat utama dan ide pokok dari setiap paragraf di depan. Tuliskan kalimat utama dan ide pokok paragraf tersebut dalam tabel berikut.
Jawaban:
Paragraf | Ide Pokok | Kalimat Utama |
---|---|---|
Pragraf 1 | Pengaruh kegiatan manusia terhadap lingkungan | Kegiatan manusia untuk memenuhi kebutuhannya seringkali menyebabkan kerusakan lingkungan |
Pragraf 2 | Pemanfaatan tanah oleh manusia | Manusia memanfaatkan lingkungan abiotik yaitu tanah dengan melakukan penggalian untuk mendapatkan bahan tambang yang berguna untuk berbagai keperluan |
Pragraf 3 | Pemanfaatan hewan dan tumbuhan oleh manusia | Hampir semuajenis tumbuhan dan hewan juga dimanfaatkan oleh manusia |
Pragraf 4 | Pemanfaatan tumbuhan oleh manusia | Beberapa jenis tumbuhan yang menjadi sumber makanan manusia, obat, dan peralatan rumah tangga, ditanam dan dibudidayakan |
Dalam melakukan kegiatannya, manusia memanfaatkan berbagai bagian dari lingkungan sekitar untuk memenuhi kebutuhannya, termasuk hewan dan tumbuhan. Namun sungguh disayangkan, banyak dari kita yang melakukan tindakan-tindakan tidak bertanggung jawab dalam memanfaatkan sumber daya alam. Mereka justru merusaknya.