4. Sebutkan 5 pekerjaan yang menghasilkan jasa serta pelayanan yang diberikan!
Jawaban:
Contoh pekerjaan yang menghasilkan jasa:
1) Tukang cukur
Pelayanan: Mencukur rambut
2) Asisten rumah tangga
Pelayanan: Membersihkan rumah
3) Dokter
Pelayanan: Memeriksa pasien
4) Sopir taksi
Pelayanan: Jasa antar penumpang
5) Guru
Pelayanan: Mengajar murid
5. Jelaskan 3 contoh sikap yang mencerminkan menghargai sumber daya alam!
Jawaban:
Contoh sikap yang mencerminkan menghargai sumber daya alam
– Mematikan penggunaan alat-alat listrik yang tidak terpakai.
– Menggunakan lampu hemat energi.
– Menggunakan bahan bakar ramah lingkungan.
6. Sebidang berbentuk persegi dengan luas 36 cm2. Berapa keliling bangun tersebut?
Jawaban:
Diketahui sebidang tanah berbentuk persegi memiliki luas
L = 36 cm²
L = s x s
L = s²
36 = s²
s = √36
s = 6 cm.
Keliling persegi
K = 4 x s
K = 4 x 6
K = 24 cm.
Jadi, sebidang tanah berbentuk persegi memiliki panjang sisi 6 cm dan kelilingnya 24 cm.
7. Sebuah bangunan berbentuk persegi panjang mempunyai luas 48 m2. Tentukan 3 kemungkinan bentuk bangunan. Hitunglah keliling setiap bangunan!
Jawaban:
Diketahui persegi panjang memiliki luas
L = 48 m².
L = p x l
48 = p x l
Kemungkinan 1: panjang p = 8 m dan lebar l = 6 m.
Sehingga keliling
K = 2 x p + 2 x l
K = 2(p + l)
K = 2(8 + 6)
K = 2 x 14
K = 28 m.