Mengapa hewan-hewan tersebut perlu dilestarikan? Apa manfaatnya bagi kelangsungan hidup rakyat Indonesia?
Jawaban:
Hewan-hewan langka dan terancam perlu dilestarikan karena penting untuk keseimbangan ekosistem. Hewan merupakan sumber makanan bagi manusia, punahnya hewan juga akan mengganggu kelangsungan hidup manusia.
Kunci Jawaban Halaman 114
Ayo Menulis
Carilah informasi tentang satu jenis hewan yang menjadi ciri khas di wilayah tempat tinggalmu. Lakukan investigasi untuk mengumpulkan fakta-fakta tentang hewan tersebut dan tuliskan dalam bentuk laporan.
Tulisanmu harus mencantumkan hal-hal berikut.
1. Ciri-ciri khusus dan habitat asli
2. Manfaat hewan
3. Jumlah populasinya saat ini
4. Penyebab kelangkaan
5. Langkah-langkah yang dilakukan pemerintah daerah untuk melindungi kelestariannya
6. Langkah-langkahmu sebagai pelajar untuk melindungi kelestariannya
Jawaban:
Elang jawa (Nisaetus bartelsi) merupakan hewan endemik di Pulau Jawa. Sebaran elang ini terbatas di Pulau Jawa, dari ujung barat (Taman Nasional Ujung Kulon) hingga ujung timur di Semenanjung Blambangan Purwo. Satwa ini dianggap identik dengan lambang negara Republik Indonesia, yaitu Garuda.
Elang jawa memiliki panjang tubuh antara 60-70 cm (dari ujung paruh hingga ujung ekor). Kepala berwarna coklat kemerahan (kadru), dengan jambul yang tinggi menonjol. Ketika terbang, elang jawa serupa dengan elang brontok.
Burung pemangsa ini berburu mangsanya seperti tupai, kalong, musang, sampai dengan tikus. Elang berperan menjaga keseimbangan ekosistem karena dengan adanya elang hewan perusak seperti tikus akan tetap terkendali. Secara tidak langsung burung elang ini membantu para petani membasmi hama tikus.