Amati gambar di bawah ini!
Apa yang sedang dilakukan Udin dan teman-teman?
Jawaban:
Bermain lingkaran simpai.
Pernahkah kamu melakukan permainan tersebut?
Jawaban:
Pernah.
Ayo Mencoba
Perhatikan gambar berikut!
Peragakanlah gerakan seperti gambar di atas! Lakukanlah permainan “Lingkaran Simpai”! Gurumu akan membimbingmu melakukan permainan.
Kunci Jawaban Halaman 64 65
Ayo Berdiskusi
Diskusikanlah bersama temanmu!
1. Apa yang digunakan Beni dan teman-teman dalam bermain “Lingkaran Simpai”?
Jawaban:
Simpai.
2. Benda apa yang digunakan Beni dan teman-teman dalam memetik jambu?
Jawaban:
Galah.
3. Bagaimana bentuk benda-benda tersebut?
Jawaban:
Berbentuk lingkaran.
4. Bagaimana wujud benda-benda tersebut?
Jawaban:
Padat.
Ayo Membaca
Dengarkanlah temanmu membaca teks berikut!
Benda Padat
Benda padat banyak terdapat di sekitar kita. Benda padat mempunyai bentuk tetap. Ukuran benda padat juga tetap. Contoh benda padat adalah simpai, jika dipindahkan dari meja ke lantai bentuk dan ukuran simpai tidak akan berubah.
Jika simpai dipindahkan lagi ke lemari, bentuk dan ukuran simpai juga tidak akan berubah. Adapun, dipindahkan keberbagai tempat bentuk dan ukuran benda padat akan selalu tetap.
Kunci Jawaban Halaman 66
Ayo Menulis
Tulislah jawaban dari pertanyaan berikut!
1. Bagaimana bentuk benda padat?
Jawaban:
Tetap, tidak berubah.
2. Bagaimana ukuran benda padat?
Jawaban:
Tetap, tidak berubah.
3. Apa yang terjadi jika sebuah buku dipindahkan dari dalam tas ke dalam lemari?
Jawaban:
Buku merupakan benda padat. Bentuk buku di dalam tas tetap sama dengan bentuk buku di dalam lemari.