Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 Halaman 69 70 71 72 73 76 77 78 Pembelajaran 3 Subtema 2 Buku Tematik

oleh -47,351 views
Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2
Buku Tematik K13

Kelas yang tidak bersih adalah kelas yang banyak sampah. Sampah tidak dibuang pada tempatnya. Buku-buku pun dibiarkan berserakan begitu saja. Papan tulis tidak dihapus. Vas bunga dibiarkan terjatuh, tidak tertata dengan baik. Kursi dan meja pun tidak disusun rapi.

Kelas yang tidak bersih membuat belajar menjadi tidak menyenangkan. Selain bau, juga banyak debu yang bertebangan. Kelas yang tidak bersih akan menjadi sarang nyamuk dan penyakit. Penghuni kelas akan terserang macam-macam penyakit. Misalnya batuk, flu, dan demam berdarah.

Kebersihan kelas perlu dijaga agar senantiasa sehat dan nyaman.

Bacakan laporanmu dengan lafal dan intonasi yang tepat!

Ayo Mengamati

Kelas yang tidak bersih harus dibersihkan. Kelas harus disapu agar tidak ada debu yang menempel.

Gerakan menyapu dapat membentuk gerakan tari. Masih ingatkah kamu gerakan menyapu lantai dalam bentuk tari?

Amati kembali gambar di bawah dengan teliti!

Ayo Mencoba

Sebelumnya kamu sudah melakukan gerakan menyapu lantai dalam bentuk tari diiringi alat musik. Sekarang, lakukan gerakan menyapu lantai dalam bentuk tari dengan hitungan. Misalnya saja 2 x delapan selang-seling dengan arah yang berbeda. Jika sudah bisa, iringi kembali dengan alat musik. Misalnya saja gendang, rebana, tamborin, atau tifa.

Jika alat musik di atas tidak ada, dapat digunakan benda-benda di sekitar kelasmu. Misalnya saja botol plastik bekas.