Jawaban menyesuaikan dengan sosial budaya yang ada di sekitar siswa.
Kunci Jawaban Halaman 121
Ayo Berlatih
1. Apa saja manfaat yang diperoleh bangsa Indonesia dengan letak geografis yang strategis sehubungan dengan kehidupan sosial masyarakat?
Jawaban: Bangsa Indonesia menjadi terbuka dan menyadari pentingnya bekerja sama, saling membantu dan peduli terhadap kehidupan masyarakat negara sekitarnya.
2. Apa saja manfaat yang diperoleh bangsa Indonesia dengan letak geografis yang strategis sehubungan dengan kehidupan budaya masyarakatnya?
Jawaban: Kehidupan budaya masyarakat diwarnai dengan keanekaragaman budaya daerah yang memiliki ciri khas masing-masing.
3. Jelaskan manfaat persatuan dan kesatuan masyarakat di tempat tinggalmu!
Jawaban: Lingkungan selalu dalam kondisi damai, kegiatan-kegiatan masyarakat terselenggara dengan lancar karena dipersiapkan secara gotong royong, dan tercipta sikap saling tenggang rasa yang mana ketika salah satu susah, semua juga susah sehingga saling membantu.
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 5 Kelas 5 Halaman 122 124 125 126 128 Pembelajaran 4 Subtema 3
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 5 Kelas 5 Halaman 108 109 110 111 Pembelajaran 2 Subtema 3
Ayo Renungkan
Hal menarik apa saja yang kamu dapatkan pada kegiatan pembelajaran hari ini?
Tuliskanlah beberapa pertanyaan yang kamu miliki selama kegiatan pembelajaran hari ini!
Kerja Sama dengan Orang Tua
Ceritakanlah sebuah kegiatan masyarakat di tempat tinggalmu yang menunjukkan persatuan dan kesatuan masyarakat yang berbeda latar belakang budayanya. Ceritakanlah bagaimana anggota keluargamu terlibat dalam kegiatan tersebut. Apa saja yang kamu lakukan? Bagaimana perasaanmu dan anggota keluargamu terhadap kegiatan bersama tersebut?