SEMANGAT BELAJAR – Simaklah soal ujian dan kunci jawaban Penilaian Akhir Semester (PAS) atau Ulangan Akhir Semester (UAS) Tema 3 untuk siswa kelas 6 SD/MI berikut!
Soal ini merupakan gambaran bentuk soal yang akan diujikan pada Ujian Akhir Semester (UAS/PAS) Tahun Ajaran 2021/2022 Semester 1/Ganjil. Pembahasannya sudah disesuaikan dengan silabus dan materi yang terdapat pada buku Kelas 6 SD/MI Tema 3 Tokoh dan Penemuan Kurikulum 2013 edisi revisi 2018.
Nah, adik-adik dapat mempelajari soal dan kunci jawaban PAS/UAS berikut untuk mempersiapkan diri sebelum menghadapi Ujian Akhir Semester (UAS/PAS) nanti.
Soal Pilihan Ganda dan Jawaban PAS Kelas 6 Tema 3
Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!
1. Penemuan yang wajib kita taati saat di jalan ditemukan oleh ….
a. Thomas Alva Edison
b. James Naismith
c. Michael Faraday
d. Garret Augustus Morgan
Jawaban: d
2. Mendapat waktu untuk beristirahat dan bermain adalah … siswa.
a. hak
b. aturan
c. kewajiban
d. tanggung jawab
Jawaban: a
3. Memakai helm dan mematuhi peraturan lalu lintas merupakan contoh kewajiban ketika berada di ….
a. jalan
b. kelas
c. rumah
d. sekolah
Jawaban: a
4. Seorang penemu berhak mendapat royalti dari penemuannya. Berikut ini bentuk tanggung jawab seorang penemu setelah mendapatkan haknya, kecuali ….
a. Mengembangkan temuan yang dimiliki.
b. Membuat penemuan untuk menghasut.
c. Membuat temuan lain yang berguna bagi manusia.
d. Berbagi pengetahuan yang dimiliki.
Jawaban: b