SEMANGAT BELAJAR – Perhatikanlah pembahasan kunci jawaban Tema 8, Subtema 3, pembelajaran 5 untuk Kelas 5 SD/MI berikut.
Tema 8 yaitu Lingkungan Sahabat Kita. Subtema 3 Usaha Pelestarian Lingkungan. Pembelajaran 5 dimulai dari halaman 125 sampai 130. Sementara itu, pembahasan soal kunci jawaban berada di halaman 125, 126, 128, dan 129.
Buku guru dan siswa yang digunakan adalah Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2017. Materi yang dibahas yaitu ‘melakukan percobaan untuk mengetahui tingkat pemborosan air’, ‘bertanya jawab tentang cara memelihara ketersediaan air bersih’, ‘membuat buklet tentang cara-cara memelihara ketersediaan air bersih’, ‘membaca bacaan, lalu menyebutkan langkah-langkah membuat gambar cerita’, ‘membuat sketsa gambar cerita’.
Nah, supaya dapat memahami materi dengan baik, adik-adik dapat menjadikan pembahasan kunci jawaban ini sebagai pedoman pembelajaran. Begitupun untuk orang tua siswa dan guru. Kunci jawaban ini dapat berguna bagi orang tua dan guru untuk mengoreksi jawaban siswa.
Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 Halaman 125
Ayo Mencoba
Mengetahui Tingkat Pemborosan Air
1. Sediakan satu buah gelas (ukuran ±300 mL).
2. Bukalah keran air sekecil mungkin sehingga air hanya menetes perlahan-lahan! Apabila tidak ada keran air di sekolahmu, dapat diganti dengan penampung air, misalnya ember atau kaleng bekas. Buatlah lubang kecil pada penampung air itu, kemudian isilah dengan air hingga penuh. Usahakan lubang itu cukup kecil sehingga air hanya keluar dengan menetes.
3. Tampunglah tetesan air tersebut hingga gelas penuh. Gunakan air yang kamu tampung untuk mencuci piring atau menyiram tanaman.
4. Catatlah waktu yang diperlukan oleh tetesan air untuk memenuhi gelas tersebut.
5. Seandainya keran atau tandon air di rumahmu bocor sehingga air menetes seperti pada percobaan ini, berapa liter air yang terbuang sia-sia selama satu hari (24 jam)?
6. Tulislah laporan dan kesimpulan kegiatan ini, kemudian kumpulkan kepada Bapak/Ibu Guru.